Jasa Kargo Ekspedisi Pengiriman Barang Bandara Soekarno Hatta Jakarta

Bagi Anda yang memiliki usaha pengiriman barang banyak dengan muatan besar dan cakupan wilayah jauh seperti antar provinsi hingga luar negeri sangat memerlukan jasa pengiriman cargo.

Jasa pengiriman cargo dipilih karena efektivitas dan efisiensi waktu. Namun, belum banyak layanan cargo yang bisa mengantarkan pesanan dengan waktu yang relatif singkat.

Padahal, pengiriman cepat jadi salah satu keunggulan yang harus dimiliki oleh perusahaan atau bisnis seperti impor - ekspor. Terlebih lagi, sekarang bisnis online sangat berkembang pesat. Semua orang bisa berbelanja dari mana saja dan dikirim ke mana saja.

Tidak perlu khawatir, dari sekian banyak jasa pengiriman cargo, Anda bisa mengandalkan kami. Sebelum membahas lebih jauh, simak dulu pengertian serta perbedaan jasa cargo dan reguler berikut ini.

Apa Itu Jasa Pengiriman Cargo?

Jasa pengiriman cargo adalah layanan pengiriman banyak barang yang dikhususkan untuk pengantaran barang yang ukurannya besar dan tujuan pengiriman yang jauh, seperti antarkota, antarprovinsi hingga antarnegara melalui darat, udara, dan laut. Untuk itulah, usaha atau bisnis menggunakan layanan cargo untuk mengirimkan barang ke distributor atau reseller.

Perbedaan Layanan Cargo dengan Ekspedisi

Dari sisi ongkos pengiriman, jasa ekspedisi reguler relatif lebih mahal dari pada cargo karena harga ekspedisi reguler ditetapkan berdasarkan perhitungan per kg. Ongkos tersebut akan bertambah mahal kalau barang yang dikirim memiliki volume besar.

Sedangkan pengiriman layanan jumlah besar cargo dilakukan berdasarkan pada berat minimum, yakni di atas 10 kg. Dengan ketentuan tersebut, biaya pengiriman bakal jauh lebih murah

Jenis barang

Jasa pengiriman skala besar cargo dimanfaatkan untuk mengirimkan barang yang berukuran besar, contohnya adalah alat berat, suku cadang, kendaraan, kebutuhan pokok, hasil pertanian, produk dalam kemasan, perabotan rumah tangga, dan barang besar lainnya.

Sedangkan untuk pengiriman reguler yang biasa dikirimkan adalah gadget, makanan, pakaian, dokumen, dan barang kecil hingga sedang yang lainnya.

Waktu pengiriman

Layanan ekspedisi reguler mengutamakan kecepatan dalam mengirimkan barang. Itulah sebabnya jenis pengiriman ini jadi pilihan utama bagi siapa saja yang ingin mengirimkan barang secara instan. Durasi pengirimannya hanya hitungan hari atau bahkan jam.

Sedangkan pengiriman skala besar cargo biasanya menggunakan kendaraan darat, udara, dan laut yang membutuhkan durasi lebih lama dalam mengantarkan pesanan barang hingga sampai ke tujuan alamat penerima. Durasi pengiriman barang bisa berhari-hari, minggu, bahkan bulan

Cara packing

Cara mengemas antara jasa pengiriman cargo dan reguler pun berbeda. Paket reguler biasanya dikemas dengan material kardus, plastik, atau paper bag. Bisa juga ditambah dengan lapisan bubble wrap di bagian dalam untuk mengurangi risiko kerusakan barang.

Nah, jika jasa pengiriman jumlah besar seperti cargo, biasanya barang yang akan dikirim dikemas dengan packaging lebih besar dengan menggunakan karung, plastik jumbo, kardus, peti kayu, dan box besi.